Kejaksaan Negeri Minahasa Meriahkan Hari Bhakti Adhyaksa ke -63 dalam Upacara Yang Megah

Sabtu, 22 Juli 2023

 

Minahasa, 21 Juli 2023 – Kepala Kejaksaan Negeri Minahasa, Diky Oktavia, SH, MH, memimpin langsung upacara Hari Bhakti Adhyaksa yang dilaksanakan di halaman kantor Kejaksaan Negeri Minahasa, Jumat (21/07/2023)

Ulang Tahun ke- 63 Kejaksaan Republik Indonesia ini dirayakan dengan penuh semangat dan kegembiraan oleh Kejaksaan Negeri Minahasa. Acara ini diikuti oleh seluruh pegawai serta keluarga besar Kejaksaan Negeri Minahasa, yang turut meramaikan momen tersebut.

Dalam pidatonya, Kepala Kejaksaan Negeri Minahasa, Diky Oktavia, SH, MH mengungkapkan rasa syukur dan dedikasinya terhadap tugas-tugas kejaksaan dalam mewujudkan keadilan bagi masyarakat.

“Hari Bhakti Adhyaksa merupakan momentum bersejarah bagi seluruh insan kejaksaan untuk memperingati dedikasi, pengabdian, serta kiprah kami dalam mengemban amanah hukum di negara Indonesia yang kita cintai ini” Ucap Diky Oktavia, SH, MH

 

Kepala Kejaksaan Negeri Minahasa Diky Oktavia, SH, MH juga mengingatkan kepada jajarannya agar menjaga prestasi yang sudah dicapai selama ini, dan harus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan negara.

 

“Kita jaga prestasi yang dicapai, apa lagi kita peringkat ke dua dalam Restorative Justice di seluruh Kejaksaan yang ada di Sulawesi Utara. selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan negara,” Ungkap Diky Oktavia, SH, MH


Tidak hanya dihadiri oleh para pegawai kejaksaan, acara ini juga turut dihadiri oleh purnaja serta Ikatan Adhyaksa Darma Karini Daerah Minahasa. Kebersamaan ini menjadi bukti nyata bahwa semangat kebersamaan dan solidaritas tetap terjaga dalam lingkungan kejaksaan.

Usai upacara, suasana kekeluargaan semakin terasa dengan dilanjutkan acara kemeriahan dan kegembiraan bersama. Pembagian hadiah hiburan serta doorprize menjadi hiasan utama dalam acara tersebut. Beragam hadiah menarik pun berhasil memeriahkan suasana, sehingga kebahagiaan terpancar dari wajah setiap hadirin. Juga ada pemberian penghargaan Pegawai terbaik dan Jaksa dengan RJ terbanyak.

“Kegembiraan ini merupakan bentuk apresiasi dari kami untuk seluruh pegawai yang telah berdedikasi dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Ini adalah hari spesial kami dan kami merayakannya dengan spesial juga. Semoga semangat kebersamaan ini terus tumbuh dan menguatkan integritas kita dalam memberikan pelayanan hukum yang adil dan profesional bagi masyarakat.” Tutup Kepala Kejaksaan Negeri Minahasa Diky Oktavia, SH, MH

Semangat kebersamaan dalam perayaan Hari Bhakti Adhyaksa ini semakin menunjukkan bahwa Kejaksaan Negeri Minahasa selalu berusaha menjadi garda terdepan dalam menjunjung tinggi keadilan dan hukum di Indonesia. Harapannya, perayaan ini akan menjadi penyemangat bagi seluruh pegawai kejaksaan untuk terus mengabdi dan berkontribusi secara maksimal bagi bangsa dan negara.

Engko

banner-panjang

Baca Juga

Berita Terkait

banner-iklan

Perkembangan Virus Corona

Baca Juga

banner-iklan

Berita Terpopuler